Bissu, Dukun 'Waria' dari Bugis yang Dianggap Keturunan Dewa yang Suci dan Sakti Bukan Main!

Bissu, Dukun 'Waria' dari Bugis yang Dianggap Keturunan Dewa yang Suci dan Sakti Bukan Main!
Mereka dianggap sebagai keturunan dewa dan masuk dalam gender kelima (detik.com)

Kesucian seorang Bissu adalah simbol bahwa dia masih keturunan dewa yang tidak akan pernah ternoda.

Seorang Bissu juga dianggap sakti mandra guna. Gak cuma memimpin upacara adat, Bissu juga bisa menentukan waktu untuk menanam sekaligus panen bagi para petani. Uniknya, perhitungan yang dilakukan para Bissu selalu akurat melebihi hitungan para petani sendiri. 

Para Bissu juga bisa berkomunikasi dengan makhluk halus atau roh nenek moyang. Ketika mereka dirasuki, para Bissu akan kebal dari senjata-senjata tajam yang ditusukkan ke badannya. Buat masyarakat Bugis, hal ini adalah anugerah dari Yang Maha Kuasa.

Mereka bukan orang sembarangan dan sakti mandra guna! (boombastis.com)

Di samping itu, para Bissu juga memiliki komunitasnya sendiri. mereka bahkan menguasai bahasa kuno dan bahasa khusus untuk para Bissu.

Bissu adalah salah satu simbol kekuatan magis Suku Bugis. Keberadaan mereka membuktikan keberadaan kekuatan spiritual di dunia ini. Meski begitu, jumlah mereka kini sangat sedikit. Namun, Bissu menjadi salah satu simbol dari budaya Suku Bugis yang masih lestari hingga saat ini.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"