9 Kontroversi Seorang Harun Yahya, Pemimpin Sekte yang Punya 1000 Pacar dan Mendapat Hukuman Bui 1.075 Tahun untuk Skandal Seks

9 Kontroversi Seorang Harun Yahya, Pemimpin Sekte yang Punya 1000 Pacar dan Mendapat Hukuman Bui 1.075 Tahun untuk Skandal Seks

Kamu mungkin belum tahu Harun Yahya. Seorang pria Turki yang dikenal juga dengan nama Adnan Oktar. Ia adalah seorang penulis dan kreasionis Islam. 

Adnan Oktar atau Harun Yahya juga sering disebut sebagai ustaz selebritis yang populer menulis buku tentang sains dan Islam.

Hari ini di Turki, Oktar divonis hukuman penjara 1.075 atas berbagai kejahatan yang pernah ia lakukan. Termasuk penipuan, pelecehan seksual, dan membentuk serta memimpin geng kriminal.

Tak hanya terbukti melakukan berbagai tindak kriminal. Ustaz selebritis ini ternyata juga terkait berbagai kontroversial.

Berikut ini ada 9 kontroversi Harun Yahya yang dikutip dari AFP:

1. Pernah melakukan ceramah soal nilai-nilai konservatif dan kreasionisme di sebuah stasiun televisi dikelilingi wanita yang berpakaian seksi. Wanita-wanita itu disebut "anak kucing".

Harun Yahya dan para wanita anak kucing yang mengelilinginya (medan.tribunnews.com)

2. Di tahun 2018, Harun Yahya pernah ditahan atas kasus tindak kekerasan terhadap kelompoknya. Ia ditangkap oleh unit kejahatan keuangan kepolisian istanbul bersama lebih dari 200 tersangka lainnya.

3. Adnan Oktar juga pernah dinyatakan bersalah atas tuduhan membantu kelompok yang dipimpin ulama Fethullah Gulen. Seorang tokoh yang dituduh melakukan upaya kudeta Presiden Recep Tayyip Erdogan di tahun 2016.  

4. Dituduh memimpin sebuah sekte seks. Namun ia membantah. Oktar menganggap tuduhan tersebut sebagai mitos urban.

5. Memiliki 1000 pacar. Hal itu ia akui sendiri dengan memberitahu hakim ketua di bulan Desember.

6. Seorang wanita mengaku di persidangan pernah diperkosa berulang kali oleh Oktar. Selain itu, menurut kesaksiannya, ada banyak wanita lain juga yang pernah diperkosa Oktar dan dipaksa minum pil kontrasepsi. Ditemukan ada total 69.000 pil kontrasepsi di rumah Oktar.

7. Menolak teori evolusi Darwin dan sudah menulis buku setebal 770 halaman. Judul buku tersebut adalah "The Atlas of Creation". Buku tersebut ditulis dengan nama pena Harun Yahya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"