Pura-pura Tidak Melihat
Walaupun saat masa ospek banyak senior yang suka marah-marah, cobalah untuk tidak menganggap mereka ada atau pura-pura tidak melihat. Misalnya saat senior sedang marah, cobalah untuk menyibukkan diri dengan hal lain seperti buka sosmed di ponsel atau ngobrol dengan teman.
Jangan Jalan Sendirian
Tips hadapi senior di kampus saat ospek berikutnya adalah jangan pernah jalan sendirian di kampus. Cobalah untuk berkenalan dengan beberapa orang saat ospek atau beraktivitas bersama teman sekelompok. Biasanya junior yang jalan sendirian akan mudah diberhentikan oleh senior dibandingkan junior yang jalan beramai-ramai dengan junior lainnya.