5 Cara Menggemukan Badan Secara Alami, Aman Kok Dilakukan

5 Cara Menggemukan Badan Secara Alami, Aman Kok Dilakukan

Bentuk badan yang kurus terkadang membuat seseorang menjadi tidak percaya diri karena dianggap sebagai orang yang dianggap kurang gizi. Hal itu  membuat orang mencari cara untuk menggemukan badan. Menggemukan badan bukan hanya sekedar banyak makan saja karena banyak faktor yang harus diperhitungkan.

Menggemukan badan tidak bisa dilakukan asal-asalan karena tetap harus menjaga kondisi kesehatan tubuh. Jangan sampai berat badan naik dan badan lebih berisi tapi kesehatan tubuh malah dilupakan sehingga bisa muncul beragam gangguan penyakit. Inilah beberapa tips yang bisa dilakukan secara alami untuk menggemukan badan.

1. Makan Lebih Sering

Bila sebelumnya dalam sehari makan hanya dua kali, untuk menggemukan badan bisa ditambah misalnya dalam sehari makan sebanyak 5 hingga 6 kali. Frekuensi makan yang bertambah membuat asupan kalori dan nutrisi diperlukan tubuh untuk meningkatkan berat badan. Karena makan lebih sering, usahakan makan dengan porsi yang lebih sedikit dari biasanya atau porsi normal.

Menambah Frekuensi Makan untuk Gemukan Badan (Womantalk)

2. Selektif Memilih Makanan

Jangan karena ingin menggemukan badan membuat seseorang asal-asalan makan, semua makanan disantap. Tetap harus cermat dalam memilih makanan. Makanan yang disantap harus mengandung nutrisi yang membantu peningkatkan berat badan, seperti protein, lemak, karbohidrat, dan vitamin serta mineral.

Khusus untuk makanan yang mengandung protein tinggi berfungsi untuk meningkatkan masa otot dan menambah berat badan. Jadi disarankan makan jenis daging, ikan, kacang-kacangan, telur, serta tahu dan tempe. Untuk mendapatkan vitamin dan mineral bisa konsumsi roti gandung, sereal, dan nasi merah.

3. Konsumsi Makanan Berlemak yang Baik

Makanan berlemak yang baik adalah lemak sehat atau lemak tak jenuh yang mengandung omega-3 dan omega-6. Jenis lemak tersebut dipercaya bisa memelihara kesehatan tubuh karena tidak menyebabkan penimbunan lemak di pembuluh darah atau aterosklerosis, contoh makanan tersebut adalah ikan, alpukat, telur dan kacang-kacangan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"