Uber Akan Memiliki Layanan Transportasi Udara

Uber Akan Memiliki Layanan Transportasi Udara

Meski Uber Technologies Incorporation telah menghentikan layanan jasa transportasinya di Indonesia pada bulan Maret tahun ini, namun di negara asalnya sana Uber terus mengembangkan teknologi untuk transportasi masa depan.

Salah satu teknologi yang sedang dikembangkan adalah layanan transportasi penumpang via jalur udara. Ya nanti bakal ada taxi uber yang bersliweran di atas kepala kita.

Kendaraan yang akan Uber gunakan untuk layanan ini kemungkinan besar adalah helikopter mini bertenaga listrik. Pada bulan Oktober tahun lalu, Uber telah merilis paper 98 halaman berisi visi mereka untuk sistem layanan ini.

Dalam paper tersebut mereka juga menjelaskan bahwa, dari San Francisco menuju San Jose yang biasanya ditempuh dalam waktu hampir 2 jam, hanya akan memakan waktu 15 menit menggunakan Uber Air Taxi.

Banyak hal yang harus diselesaikan Uber agar visi mereka ini terlaksana. Salah satunya menemukan formulasi baterai terbaik karena kendaraan mereka nanti akan bertenaga listrik.

Untuk lebih detilnya bisa ditonton di video di bawah ini.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"