CEO Tesla Elon Musk memamerkan robot humanoid "Optimus" yang banyak dipuji di acara "AI Day" pembuat kendaraan listrik pada hari Jumat (30/9/2022).
Miliarder itu mengatakan bisnis robot akan bernilai lebih dari mobilnya. Sehingga harapannya bisnis robot bisa berkembang melampaui kendaraan self-driving yang belum menjadi kenyataan meskipun dia berulang kali berjanji.
Di acara tersebut, tampak sebuah prototipe robot berjalan di atas panggung dan melambai ke penonton yang duduk. Video robot yang membawa kotak, menyiram tanaman, dan memindahkan batangan logam di pabrik pembuat mobil itu juga ditampilkan.
# Robot yang Tak Memiliki Kecerdasan Menavigasi Dunia
Robot humanoid Tesla (gizmologic.id)
Musk mengatakan saat ini robot humanoid "kehilangan otak", mereka tidak memiliki kecerdasan untuk menavigasi dunia sendiri, dan mereka juga sangat mahal dan dibuat dalam volume rendah.