Tapi ingat ya, jika kamu mengetuk Hapus Penyimpanan, kamu akan menghapus semua data dari aplikasi. Ini pada dasarnya mengatur ulang ke keadaan baru, seperti kamu baru saja menginstalnya dari Play Store. Lakukan ini hanya jika aplikasi mengalami gangguan serius.
Versi Android yang lebih lama memberimu opsi untuk menghapus semua file yang di-cache sekaligus dengan membuka Pengaturan (Setting)> Penyimpanan (Storage) > Data Tembolok (Cached Data).
Dari sana, cukup ketuk OK ketika kamu melihat opsi untuk menghapus semua file cache. Sayangnya, tidak ada cara bawaan untuk menghapus semua cache pada versi Android modern, jadi kamu harus mengulangi langkah di atas untuk menghapus cache untuk beberapa aplikasi.
Ayo, mulai rajin-rajin hapus data cached biar ponselmu gak lemot!