Sejak pertama kali diumumkan tiga bulan yang lalu, Samsung tidak segera meluncurkan salah satu perangkat unik Galaxy Fold mereka. Banyak permasalan yang muncul setela ponsel pintar ini berada ditangan para reviewer.
Mereka menyebutkan bahwa debu kasarpun dapat masuk ke dalam ponsel karena bentuk engselnya. Permasalan pelindung layar yang nampak menonjol ditengah-tengah juga menjadi nilai buruk bagi smartphone ini. Samsung lantas menunda peluncuran ponsel tersebut dan melakukan perbaikan terlebih dahulu.
Tapi kedatangan versi perbaikan dari Galaxy Fold ternyata lebih dekat dari yang kita bayangkan. Mereka secara resmi mengumumkan bahwa perangkat ini akan diluncurkan pada Bulan September tahun ini. Tetapi hanya di beberapa kawasan saja.
Dalam pernyataan ini, perusahaan merinci beberapa perubahan dan sebagian besar mirip dengan rumor yang pernah berdar. Selain itu Samsung juga memperlihatkan galeri foto Galaxy Fold baru meskipun masih terlihat mirip dengan versi sebelumnya.
Galeri Foto Galaxy Fold
Samsung Galaxy Fold (samsung.com)
Lapisan pelindung layar Fold, yakni Infinity Flex Display 7,3 inci sekarang melampaui bezel. Sehingga orang-orang tidak akan mencoba untuk melepasnya seakan protective screen tempelan. Dan tutup engselnya di bagian atas dan bawah diperbaiki untuk melindungi terhadap partikel-partikel eksternal yang masuk ke dalam. Ada juga lapisan logam tambahan di bawah layar fleksibel, dan ruang antara engsel dan bodi telah berkurang.
Samsung tidak mengungkapkan di mana saja kawasan yang akan mendapatkan Fold pada bulan September, hanya menjanjikan lebih banyak detail terkait smartphone ini sebelum benar-benar diluncurkan. Sembari merancang ulang perangkat keras Fold, perusahaan mengatakan bahwa mereka juga sedang menggarap perangkat lunak Fold, yang termasuk mengoptimalkan lebih banyak "aplikasi dan layanan" agar sesuai dengan kemampuan uniknya.
Memang selain masalah perangkat keras, masalah lain yang banyak dibicarakan para reviewer adalah dengan kompatibilitas aplikasi, dan waktu pengembangan tambahan mungkin akan memberikan pengalaman yang berbeda. Konsumen berhak untuk mendapatkan perangkat serta pengalaman yang terbaik untuk sepotong teknologi seharga hampir 2000 dolar ini.