Berkenalan dengan Komponen Komputer, Fungsinya, serta Merek Terbaik

Berkenalan dengan Komponen Komputer, Fungsinya, serta Merek Terbaik

1. Casing CPU

Casing CPU

Kegunaan casing CPU adalah untuk meletakkan seluruh kompononen keras dari komputer. Fungsinya adalah agar komponen komputer yang biasanya rentan kerusakan dapat terjaga keamanannya. Selain itu casing membuat perangkat komputer mudah untuk dipindah-pindahkan karena sudah berada dalam satu tempat. Casing yang bagus memiliki ruang yang lega untuk memanajemen posisi komponen, sirkulasi udara yang lancar, dan efisien dalam memakan tempat.

Casing CPU juga sering memiliki fungsi estetik. Hampir semua produsen casing memiliki khas desain masing-masing, kamu bisa memilih casing mana yang bentuknya memikat hatimu. Beberapa merek casing CPU terbaik antara lain; NZXT, Cooler Master, Corsair, Fractal, Thermalthake, atau Phanteks.

2. Prosessor

 Prosessor

Prosesor, atau yang biasanya disebut dengan CPU, bisa dikatakan sebagai otak dari komputer. Prosesor ini yang melakukan proses komputasi sehingga fungsi dari setiap program komputer bisa berjalan. Komponen komputer ini yang mengeksekusi perhitungan kompleks yang memungkinkan kamu untuk memulai menjelajah internet, memutar lagu di iTunes, dan menjalankan sistem operasi komputer.

Pasar prosesor diseluruh dunia dikuasai oleh dua merek. Yaitu merek Intel dan AMD. Sehingga tidak dapat disebutkan merek prosesor terbaik. Hanya saja kamu bisa melirik spesifikasi prosesor yang sesuai dengan kebutuhanmu.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"