Awas Tertipu! Belum Lama Launching, iPhone 14 Sudah Ada Versi KW-nya

Awas Tertipu! Belum Lama Launching, iPhone 14 Sudah Ada Versi KW-nya

Belum lama ini Apple resmi merilis produk iPhone terbaru yakni iPhone 14. Merek kenamaan milik Apple ini, dikenal memiliki harga fantastis. Namun, banderol yang diberikan pun setara dengan kecanggihan sistem operasi produknya.

Upgrading banyak dilakukan Apple pada keluaran iPhone 14. Pengguna dimanjakan dengan fitur dynamic island, daya tahan baterai yang lebih lama hingga performa kamera yang super detail. 

Dibalik fiturnya yang lengkap dan mewah, iPhone tampaknya tidak bisa dijangkau oleh semua kalangan. iPhone 14 memiliki kisaran harga belasan hingga puluhan juta rupiah. Hal ini lah yang menjadi celah kompetitor nakal untuk membuat iPhone 14 semirip mungkin dengan harga jauh di bawah harga iPhone asli.

iPhone 14 HDC dijual dengan harga 1 juta-an. Tentu belasan kali lipat lebih murah timbang versi iPhone 14 ori. High Definition Copy atau HDC berarti barang tiruan, palsu, abal-abal atau KW. Dikutip GadgetIn, secara bentuk fisik, iPhone 14 KW tidak jauh berbeda dengan versi originalnya. Diperlukan kejelian agar bisa melihat perbedaan asli dengan yang palsu.

Awas Tertipu! Belum Lama Launching, iPhone 14 Sudah Ada Versi KW-nya (Indozone)

Kotak packaging iPhone 14 asli berwarna putih, sedangkan iPhone 14 HDC berwarna hitam. Di bagian belakang kotak iPhone 14 HDC juga berani mengklaim bertuliskan iPhone 14 pro max 512 GB.

Pada bagian dalam kotak iPhone 14 KW terdapat kabel dan manual book. Kabel yang diberikan cukup kaku, berbeda dengan kabel Apple asli yang fleksibel dan kuat. iPhone 14 KW ini juga tidak menyertakan stiker Apple resmi di dalamnya.

Tak tanggung-tanggung menirukan iPhone 14 versi asli, ketika dihidupkan layar iPhone 14 HDC langsung menampilkan logo resmi Apple. Bagian atas layar hp KW ini juga dimodifikasi agar terlihat seperti tampilan dynamic island.  Jika dibongkar kerangkanya baru terlihat bahwa itu hanyalah tempelan yang menipu.

Perbedaan selanjutnya adalah iPhone 14 KW tidak bisa login dengan Apple ID dan layanan penyimpanan Apple iCloud sebagai akun pengguna perangkat. Barang tiruan ini juga tidak bisa terkoneksi dengan iTunes, dengan begitu tidak bisa mentransfer koleksi musik dari iTunes.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"