Akuarium Publik di California Manfaatkan Gim Animal Crossing Sebagai Media Tur Virtual Selama Pandemi Corona

Akuarium Publik di California Manfaatkan Gim Animal Crossing Sebagai Media Tur Virtual Selama Pandemi Corona

Pandemi virus corona saat ini telah menyebabkan banyak tempat publik yang sementara berhenti beroperasi. Semua orang harus bertahan di dalam rumah dan semininal mungkin mengurangi interaksi dengan orang lain.

Tetapi dengan kemajuan teknologi saat ini, berada di dalam rumah bisa saja terasa tidak seperti kenyataanya. Kalian bisa tetap mendapat pengalaman di luar rumah dari atas sofa ruang tamu dengan perangkat dan kondisi yang tepat. Seperti yang dilakukan salah satu wahana hiburan dan edukasi di California, Amerika Serikat bernama Monterey Bay Aquarium.

Animal Crossing jadi media untuk tur virtual sebuah akuarium (engadget.com)

Ketika banyak kebun bintang, akuarium dan museum menawarkan streaming webcam langsung dan tur virtual, Monterey Bay Aquarium memanfaatkan perangkat hiburan Nintendo terbaru, Switch, untuk terus mengedukasi dan menghibur masyarakat. 

Manajer staf dan tamu akuarium Emily Grasliem, yang juga merupakan koresponden keingintahuan utama di Chicago Field Museum, memberikan tur virtual melalui gim Animal Crossing: New Horizons. Selama streaming Twitch, para ahli dari akuarium tersebut memberikan pengetahuan ilmiah terhadap fosil dan fauna yang ditemukan di pulau dalm permainan.

Animal Crossing jadi media untuk tur virtual sebuah akuarium (sfgate.com)

Spesialis media sosial akuarium Emily Simpson dan pembuat konten Patrick Webster mengatakan kepada Polygon, “[Penonton dapat] mempelajari segala sesuatu dari dinosaurus dan ikan purba, hingga reptil laut dan cephalopoda yang punah, dan museum menampilkannya secara tematis berdasarkan evolusi mereka. Termasuk juga ikan dan serangga di dalam permainan berdasarkan ekologi mereka, baik di ruang pameran dan di habitat pulau pemain." 

Streaming berlangsung selama dua jam, dengan ketiga host membagikan detil tentang spesies ubur, fosil dinosaurus dan bahkan ikan barreleye. "Fakta bahwa para pengembang menyertakan barreleye, menunjukkan kepada kalian bahwa mereka adalah penikmat sejati dari makhluk-makhluk yang akan kalian temukan di laut dalam," kata Webster selama streaming.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"