Terancam Dipidana Karena Konten Prank KDRT, Baim Wong Dan Paula Verhoeven Datangi Kantor Polisi Untuk Ini

Terancam Dipidana Karena Konten Prank KDRT, Baim Wong Dan Paula Verhoeven Datangi Kantor Polisi Untuk Ini

Baim Wong dan istrinya, Paula Verhoeven terancam pidana setelah membuat konten prank lapor polisi terkait dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Konten ini sempat diunggah di kanal YouTube Baim Paula sebelum akhirnya di-takedown. Dalam video tersebut, anggota polisi dari Polsek Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, menjadi korban prank Baim Wong.

Awalnya, Paula Verhoeven berpura-pura membuat laporan kasus KDRT di kantor polisi. Dia menanyakan bagaimana cara melaporkan tindakan KDRT. Petugas kepolisian pun memberikan penjelasan secara detail terkait prosedur yang harus dilakukan. Sementara itu, Baim duduk di dalam mobil dan memantau aktivitas sang istri yang terekam kamera.

Setelah beberapa saat, Baim Wong muncul untuk menghampiri Paula. Merasa tidak bisa lagi menjahili anggota polisi, barulah Baim mengungkap tindakan istrinya merupakan prank kepada aparat yang bertugas. Baim Wong beralasan, video ini dibuat untuk menunjukkan cara melaporkan kasus KDRT.

Namun, aksi Baim Wong dan Paula Verhoeven ini justru menuai kecaman dari masyarakat, sejumlah tokoh publik sampai Komnas Perempuan. Tindakan ceroboh Baim dinilai tidak memiliki empati terhadap korban KDRT. Baim Wong juga dianggap tidak berempati kepada Lesti Kejora. 

Konten Prank KDRT Milik Baim Wong (Disway)

Hal ini lantaran konten prank KDRT itu diunggah saat publik memberi perhatian pada kasus KDRT Lesti, yang diduga dilakukan suaminya, Rizky Billar. Sementara itu, pihak kepolisian mengatakan akan menindaklanjuti konten prank Baim Wong karena telah membuat laporan bohong yang mengarah tindak pidana. 

"Kita koordinasikan lagi. Tapi memang perbuatan itu mengarah ke tindak pidana, karena dia sudah membuat pemalsuan laporan. Pasal 220 KUHP," kata Kepala Seksi (Kasi) Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi kepada wartawan yang dikutip dari CNBC Indonesia, Senin, 3 Oktober 2022.

Tapi sebelum dipanggil pihak kepolisian, Baim Wong dan Paula Verhoeven sudah lebih dulu mendatangi Polsek Kebayoran Lama. Melalui postingan di Instagramnya, Baim menjelaskan kedatangannya ke kantor polisi bersama sang istri untuk meminta maaf atas konten prank yang dibuatnya. Dia juga menyampaikan maaf pada korban KDRT.

“Saya minta maaf kalau melibatkan mereka (pihak kepolisian). Saya tahu saya salah makanya saya datang minta maaf secara langsung,” ujar Baim Wong dikutip dari Instagram pribadinya @baimwong. “Semoga mereka (polisi) tidak disalahkan karena salah ada di pihak kita. Tim juga saya minta maaf dan juga pada korban-korban KDRT saya juga minta maaf,” imbuhnya. 

Di sisi lain, Baim juga mengungkapkan rasa terima kasihnya pada orang-orang yang sudah menegurnya terkait konten prank KDRT tersebut. Menurutnya, sebagai manusia dia memang harus diingatkan jika berbuat salah. “Mungkin kita bisa introspeksi diri jadi orang lebih baik,” tutur aktor berusia 41 tahun itu. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"