Mantan bintang porno, Miyabi atau Maria Ozawa kabarnya akan mengadakan 'Gala Dinner' di Jakarta. Acara tersebut bahkan sudah ditentukan akan diselenggarakan di Hotel Four Seasons Jakarta dengan kuota 50 orang.
Sayangnya, rencana ini ditentang keras oleh kelompok Mujahid 212. Melalui Damai Hari Lubis, kelompok Mujadin 212 mengungkapkan adanya dugaan bahwa kedatangan Miyabi ke Jakarta merupakan sebuah jebakan untuk Anies Baswedan dalam kariernya berpolitik.
"Mungkin isu Miyabi datang menghibur warga Jakarta bertujuan politis, jatuhkan nama baik Anies di pengujung kinerjanya," kata Damai.
# Pemprov Jakarta Belum Menerima Permohonan Apa pun Soal Kedatangan Miyabi
Namun, Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta mengungkapkan bahwa Pemprov DKI belum menerima permohonan acara apa pun kedatangan Miyabi di Jakarta.
"Oke, terkait kedatangan Miyabi ke acara tersebut, kami belum dapatkan permohonan untuk lakukan kegiatan apapun istilahnya, makan malam, meet and greet dengan Miyabi, belum sama sekali," kata Iffan, Selasa (17/5), dikutip dari detikcom.