Inara Rusli Dianggap Melanggar Soal Kesepakatan Aset Anak, Virgoun Bakal Ambil Langkah Tegas

Inara Rusli Dianggap Melanggar Soal Kesepakatan Aset Anak, Virgoun Bakal Ambil Langkah Tegas

"Itu saja sudah satu poin kesalahan yang menguatkan hak asuh anak gw ambil," lanjutnya.

Tak hanya soal kendaraan, Virgoun juga mempertanyakan status rumah yang kini ditempati Inara. Ia menegaskan bahwa meski sertifikat rumah tersebut atas nama Inara, pengadilan agama telah menetapkan rumah dan mobil sebagai harta bersama yang diperuntukkan bagi anak-anak hingga berusia 21 tahun.

"Owh, jadi gara-gara sertifikat rumah dulu gw beliin atas nama dia. Membuat putusan pengadilan agama yang isinya rumah dan mobil jadi harta bersama untuk anak-anak, dan enggak boleh dijual sampai anak-anak berusia 21 tahun jadi gugur?" tulis Virgoun.

Hingga kini, polemik mengenai aset dan hak asuh anak tersebut masih menjadi sorotan publik. Kedua pihak belum menyampaikan pernyataan resmi lanjutan terkait langkah hukum yang akan diambil.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"