Comeback Dengan Nama Gliese, Super Girlies Gebrak Industri Musik Lewat Lagu I Miss You So Bad

Comeback Dengan Nama Gliese, Super Girlies Gebrak Industri Musik Lewat Lagu I Miss You So Bad

Setelah delapan tahun vakum, Super Girlies akhirnya comeback di industri musik Tanah Air. Namun tidak seperti sebelumnya, girlband yang sempat merajai dunia musik di era 2010-an ini, hadir dengan konsep baru. Selain merubah penampilan yang tak lagi memakai kostum warna-warni, mereka juga memilih nama baru yakni Gliese.

Hal ini berkaitan dengan identitas baru yang ingin diperlihatkan para member. Tepat pada 27 Januari 2023, keempat member Gliese yakni Kinan, Laras, Sarah dan Mega merilis lagu berjudul I Miss You So Bad (IMYSB). Lagu itu pun mengusung genre baru untuk mereka yaitu pop elektronik. 

Lagu IMYSB tersebut diciptakan dan di-compose langsung oleh Kinan. Uniknya, lagu I Miss You So Bad ini terinspirasi dari kerinduan yang dirasakan Kinan kepada rekan-rekannya yang kini sudah tidak bisa sering bertemu karena kesibukan masing-masing. Namun setiap bertemu, Kinan selalu mengucapkan kata-kata I miss you so bad.

Perubahan Penampilan Super Girlies Ke Gliese (Berbagai Sumber)

"I Miss You So Bad ini tercetus karena pertamanya kita sering ketemu awalnya aku selalu kayak I Miss You So Bad terus kita kayak punya grup Whatsapp yang, Aku Kangen Kalian. Dari situ tercetus aku mempunyai inspirasi lagu untuk menyalurkan rasa rindu, yaudah terbentuk lagu I Miss You So Bad di 2022," tutur Kinan dalam press conference di Gunawarman, Jakarta Selatan, Sabtu, 28 Januari 2023.

Isi dari lagu itu pun sangat berbeda dari lagu-lagu Super Girlies terdahulu yang menunjukkan keceriaan persahabatan. Kini, lagu Gliese lebih menunjukkan perasaan pada lawan jenis. Di mana, perasaan tersebut disampaikan dengan cara yang lebih berani.

"Isi lagunya pun berbeda dengan lagu-lagu Super Girlies yang dulu. Karena yang kalau dulu tentang keceriaan, remaja, persahabatan. Kalau sekarang lebih berekspresi lebih mengungkapkan rasa kita tuh bener bener kangen sama seseorang," jelas Kinan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"