Lee Yi Kyung Akan Mengundurkan Diri Dari Variety Show "How Do You Play?"

Lee Yi Kyung Akan Mengundurkan Diri Dari Variety Show "How Do You Play?"

Pada tanggal 4 November, mydaily melaporkan bahwa Lee Yi Kyung tidak akan lagi tampil di "How Do You Play?" setalah 3 tahun ini tampil di tiap episode.

Tim produksi How Do You Play?" kemudian buka suara soal kabar tersebut dengan membagikan pesan:

Awal mula Lee Yi Kyung bergabung dengan "How Do You Play" (youtube.com)

"Halo. Ini adalah tim produksi "How Do You Play?".

Ini adalah pemberitahuan mengenai keputusan Lee Yi Kyung untuk meninggalkan program ini.

Lee Yi Kyung memiliki banyak kekhawatiran tentang partisipasinya dalam program ini karena jadwal kegiatannya, termasuk di luar negeri, dan baru-baru ini ia menyatakan niatnya untuk mengundurkan diri. Tim produksi menghormati pendapat Lee Yi Kyung, dan setelah berdiskusi, kami telah memutuskan untuk saling mendukung jalan masing-masing. Kami berterima kasih kepada Lee Yi Kyung atas semangat yang telah ditunjukkannya di tengah jadwalnya yang padat.

Tim produksi akan melakukan yang terbaik untuk terus menampilkan konten yang baik.

Terima kasih."



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"