Ternyata Ini Alasan Kenapa Berkebun Bisa Membuatmu Panjang Umur

Ternyata Ini Alasan Kenapa Berkebun Bisa Membuatmu Panjang Umur

Untuk masyarakat lanjut usia, berkebun merupakan sumber aktivitas fisik harian yang penting, sehingga American Heart Association mengkategorikannya sebagai sumber olahraga ringan yang baik. 

Berjongkok, membungkuk, menarik, menyiram, menyiangi, menggali, dan memotong dapat membantu menjaga otot dan persendian tetap aktif dan bergerak, sekaligus membantu meningkatkan kekuatan dan ketangkasan. 

Berkebun bisa jadi aktivitas fisik yang baik untuk manula (rolawn.co.uk)

Sebuah studi dari University of Arkansas menemukan bahwa gerakan-gerakan ringan yang berhubungan dengan berkebun membantu wanita berusia 50 tahun ke atas untuk meningkatkan kepadatan tulang dan mengurangi risiko osteoporosis.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"