Sering Pusing di Pagi Hari? Awas, Bisa Jadi Tanda Penyakit Ini

Sering Pusing di Pagi Hari? Awas, Bisa Jadi Tanda Penyakit Ini

Halo, Gengs! Apakah kamu sering merasa pusing di pagi hari? Ternyata hal ini nggak boleh disepelekan, lho.

Merasa pusing di pagi ternyata bisa menjadi salah satu tanda penyakit tekanan darah tinggi. Umumnya, penyakit ini disebabkan oleh gaya hidup yang nggak sehat.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), salah satu gejala tekanan darah tinggi yang harus diwaspadai adalah sakit kepala di pagi hari.

Bukti terbaik dari American Heart Association (AHA) menunjukkan bahwa tekanan darah tinggi tidak menyebabkan sakit kepala, kecuali pada kasus krisis hipertensi.

Ilustrasi Pusing di Pagi Hari (KlikDokter)

Krisis hipertensi sendiri dapat terjadi ketika tekanan darah naik dengan cepat dan parah dengan hasil pemeriksaan 180/120 atau lebih.

Dilansir dari Express, Senin (1/11/2021), tekanan darah dicatat menggunakan dua angka, yaitu tekanan sistolis dan tekanan diastolik. Semua diukur dalam milimeter merkuri (mmHg).

Tekanan sistolik atau angka yang lebih tinggi adalah kekuatan jantung memompa darah ke seluruh tubuh. Sementara itu, tekanan diastolik atau angka bawah adalah hambatan aliran darah di pembuluh darah.

Menurut NHS, tekanan darah tinggi biasanya hasil pemeriksaan mencapai 140/90 mmHg atau lebih tinggi (atau 150/90 mmHg atau lebih tinggi kalau kamu berusia di atas 80 tahun).

Tekanan darah ideal biasanya hasil pemeriksaannya antara 90/60 mmHg dan 120/80 mmHg. Artinya, hasil pemeriksaan 120/80mmHg dan 140/90mmHg bisa menandakan kamu berisiko terkena tekanan darah tinggi.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"