Penyebab Payudara Ibu Menyusui Ada Benjolan, MahMud Pernah Merasakan?

Penyebab Payudara Ibu Menyusui Ada Benjolan, MahMud Pernah Merasakan?

Pengalaman menyusui adalah pengalaman yang membahagiakan, baik bagi suami maupun istri. Apalagi jika kamu adalah Mamah Muda (MahMud) yang baru melahirkan anak pertama, tentu pengalaman ini jadi sangat berharga.

Namun, minimnya informasi dan pengetahuan, terkadang membuat kita abai akan tanda-tanda penyakit atau kelainan yang dialami tubuh. Ya, bahkan saat menyusui, MahMud juga bisa terserang penyakit atau kelainan pada tubuh, lho.

Salah satunya adalah payudara ibu menyusui ada benjolan. Untuk sebagian MahMud yang sudah sempat seminar parenting, mungkin bakal menganggapnya sebagai saluran susu yang tersumbat.

Benjolan di payudara terasa nyeri (alodokter.com)

Di sisi lain, ada juga kemungkinan kelainan pada tubuh atau ancaman penyakit, lho. Menurut medis sih ada beberapa penyakit penyebabnya. Bahkan, yang lebih menakutkan, ada kemungkinan kanker juga, lho. Mengerikan, kan?

Nah, biar MahMud makin paham akan hal ini, berikut adalah penjelasan mengenai benjolan di payudara ibu menyusui, tanda-tandanya, dan uraian lebih lengkapnya.

Benjolan saat menyusui adalah...

Untuk orang awam, munculnya benjolan di payudara saat menyusui biasanya dihadapi dengan penuh ketakutan. Banyak yang menyangka hal itu sebagai tanda kemunculan kanker.

Benjolan di payudara (alodokter.com)

Di satu sisi, ada benarnya. Namun, menurut penelitian, 80 % kasus benjolan yang muncul di payudara saat MahMud menyusui ternyata bukan kanker.

Nah, berdasarkan hasil penelitian, ada beberapa jenis benjolan payudara yang masuk dalam kategori nonkanker. Di antaranya adalah kista payudara, payudara fibrokistik, Fibroadenoma, dan infeksi payudara.

Dan yang paling sering dialami oleh ibu menyusui biasanya adalah infeksi payudara atau mastitis. Mastitis adalah benjolan infeksi yang terjadi akibat bakteri dari permukaan kulit atau mulut bayi masuk ke dalam saluran susu melalui puting.

Pada umumnya, MahMud yang menderita mastitis bakal merasakan nyeri pada benjolannya. Oleh karena itu, kalo MahMud merasakan seperti pada penjelasan di atas, bersegera aja deh buat memeriksakannya. Bisa membuat pengalaman menyusui jadi nggak nyaman, lho.

Berapa lama benjolan ibu menyusui akan hilang?

Payudara ibu menyusui (kumparan.com)

Jika tiba-tiba payudara ibu menyusui ada benjolan, langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah bersikap tenang. Setelah itu, pahami gejalanya. Dengan begitu, kamu bisa tahu apa yang sedang dirasakan tubuh.

Namun, kalo kamu terlalu kesulitan, bisa langsung cek kondisi ke dokter aja. Dijamin deh, mereka lebih tahu apa yang harus dilakukan untuk mengatasinya.

Dengan begitu, kamu pun akan tahu berapa lama benjolan yang tiba-tiba muncul di payudara itu bakal hilang. Kalo segera mendapat perawatan, nggak makan waktu lama, kok. So, nggak perlu terlalu khawatir, ya.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"