Kegiatan yang padat setiap harinya serta berbagai permasalahan dengan orang-orang sekitar terkadang membuat kita menjadi stress. Di saat seperti ini hormon kortisol meningkat sehingga menyebabkan beberapa gangguan pada tubuh. Oleh karena itu sangat penting untuk kita dapat mengelola stress kita dengan baik, salah satu caranya yaitu dengan tidur siang berkualitas.
Meningkatkan Konsentrasi
Melakukan pekerjaan atau aktivitas berat dapat membuat tubuh lebih cepat lelah, lemas kemudian timbul rasa mengantuk. Jika demikian, kita sering kehilangan konsentrasi. Untuk itu harusnya sebaiknya kita beristirahat sebentar untuk memulihkan pikiran. Tidur siang sangat bisa membantu meningkatkan konsentrasi dan kewaspadaan kita, sehingga kita lebih fokus terhadap apa yang dilakukan selanjutnya.
Itu tadi beberapa manfaat dari tidur siang yang selama ini tidak kita ketahui. Oleh karena itu, jika kita memiliki waktu sedikit tidak ada salahnya memejamkan mata sebentar selama 10-20 menit tiap harinya untuk mendapatkan manfaat tidur siang bagi kesehatan. Akan tetapi jangan terlalu lama karena malah akan menimbulkan masalah bagi kesehatan kita.