Jangan Minum Kopi Saat Bangun Tidur, Nggak Baik

Jangan Minum Kopi Saat Bangun Tidur, Nggak Baik

Emang sih aroma kopi di pagi hari tuh semerbak dan terasa sedap. Sekali seruput jiwa-jiwa yang resah langsung terasa nyaman. Begitu katanya penikmat kopi.

Banyak banget orang yang memulai hari dengan secangkir kopi. Bahkan ada juga yang langsung meminumnya ketika membuka matanya di pagi hari.

Minum kopi saat bangun tidur (today.com)

Walau diklaim bisa bikin mata melek dan memberi efek semangat buat menghadapi hari, ternyata minum kopi saat bangun tidur ternyata gak baik juga bagi kesehatan lho.

Hasil penelitian yang judulnya Modified-release hydrocortisone to provide circadian cortisol profiles tahun 2009, mengatakan ketika kita bangun tidur, produksi kortisol tubuh bakal memuncak.

Apa itu kortisol? Kortisol itu adalah hormon yang membuat kita terjaga dan waspada ketika bangun pagi gengs.

Yang artinya? dengan mengonsumsi kafein saat bangun tidur justru membuat kadar kortisol kita menurun lho.

Jadi kafein yang kita sesap itu jadi gak ada efeknya, sia-sia deh jadinya. Malahan bakalan bekerja melawan efek hormon kortisol sehingga membahayakan tubuh.

Dampak terburuk kita jadi lebih toleran kepada kopi dan membuat intensitas konsumsi kafein makin nambah, istilahnya jadi kecanduan banget.

Jangan langsung minum kopi saat bangun tidur (alobacsi.com)

Ada baiknya janganlah langsung meminum kopi setelah terbangun dari tidur, beri jeda beberapa jam gengs.

Kira-kira kurang lebih tunggulah selama satu jam, biar manfaat kopi bisa terasa di tubuh kita gengs. Kalau pengin minum kopi ya minumlah saat kadar kortisol sedang stabil. Ya sekitar pukul 13.00 dan antara jam 17.50-18.30 lah.

Namun juga ada beberapa cara kok biar kita gak ketagihan banget sama kopi. Begini loh caranya:

Cara agar tak ketagihan kopi (huffpost.id)

Beralih ke kopi yang rendah kafein

Bukan berarti kopi itu gak ada yang rendah kafein ya. Biasanya kopi Americano yang diolah dengan cara shot espresso itu rendah kafein gengs.

Racik kopi dengan bahan lain

Dengan mencampurkan beberapa bahan lain maka akan mengurangi dampak kecanduan kamu akan kopi. Bisa campurin susu, creamer dll deh.

Kurangi intensitas mengonsumsi kopi

Kalau biasanya sehari kamu bisa ngopi 5 kali, itu artinya kamu udah ketagihan gengs. Mulailah kurangi secara perlahan.

Nah jadi begitulah mengapa ngopi itu gak baik saat bangun tidur. Karena efeknya seperti yang disebutkan di atas. So ... ayo hidup sehat!

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"