Ini Dia Alasan Mengapa Zat Besi Sangat Dibutuhkan Oleh Tubuh

Ini Dia Alasan Mengapa Zat Besi Sangat Dibutuhkan Oleh Tubuh
Ilustrasi makanan dan sayuran yang mengandung zat besi (jovee.com)

Nah, setiap bayi akan membutuhkan zat besi dengan kadar berbeda-beda. Karena bayi dan balita masih dalam masa pertumbuhan, maka mereka akan membutuhkan zat besi lebih banyak dibanding orang dewasa.

Ilustrasi orang makan sayur (popmama.com)

Untuk usia 4 hingga 8 tahun, mereka akan membutuhkan sekitar 10 mg zat besi per harinya. Lalu saat berusia 9 hingga 13 tahun, mereka butuh zat besi 8 mg per hari. Nah, jumlah 8 mg ini akan terus berlaku hingga mereka memasuki usia dewasa dan usia lanjut.

Akan tetapi bagi perempuan yang sudah menstruasi, kebutuhan zat besi dibutuhkan lebih banyak lagi yaitu 18 mg per hari.

Ada berbagai jenis makanan atau sayuran yang memiliki kandungan zat besi tinggi. Seperti bayam, brokoli, daging merah, quinoa, kacang-kacangan, jeroan, dan masih banyak lagi.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"