DHA (docosahexaenoic acid) yang terkandung dalam makanan dan susu yang dikonsumsi anak ternyata memiliki manfaat yang sangat penting dalam perkembangan otak. Selain untuk perkembangan otak yang akan menentukan perilaku anak di masa mendatang, DHA juga berperan untuk daya tahan dan kesehatan mata. Karena itu, penting untuk memberi asupan makanan yang mengandung DHA pada anak. Kenali manfaat DHA untuk tumbuh kembang anak lebih dalam dalam informasi berikut:
1. Membantu Perkembangan Otak Anak
Manfaat DHA untuk Tumbuh Kembang Anak (via Jawa Pos)
Manfaat DHA dalam tumbuh kembang anak salah satunya adalah membantu perkembangan dan fungsi otak normal selama masa kanak-kanak. Dalam 2 tahun pertama kehidupan anak, otak mengalami fase pertumbuhan dan pematangan.
Di tahun berikutnya, otak berkembang ke arah aktivitas kognitif seperti perencanaan dan pemecahan masalah. Ketrampilan ini merupakan dasar dalam menjalani kehidupan anak, terutama kehidupan sekolahnya kelak.
Karena itu, penting untuk mendukung perkembangan otak anak dalam masa pertumbuhan dengan mengonsumsi DHA. Selain ASI, beberapa makanan sumber DHA tinggi antara lain, ikan tuna, sarden, minyak ikan, telur, yogurt, dan susu.