Gampang, Begini Cara Membuat Surat Keterangan Sehat di Puskesmas Terdekat

Gampang, Begini Cara Membuat Surat Keterangan Sehat di Puskesmas Terdekat

Surat Keterangan Sehat biasa diminta untuk berbagai urusan administrasi. Misal, ketika mendaftar lowongan pekerjaan. Atau juga syarat untuk meneruskan pendidikan. 

Biaya yang diminta juga lebih murah. Ketika membuat surat keterangan sehat di puskesmas. Caranya begini ya, biar udah nyiapin syaratnya juga.

Pertama, datang ke Puskesmas terdekat pada pukul 07.30 sampai sebelum pukul 12.00. Bawa juga persyaratan seperti :

1. KTP atau kartu identitas lainnya.

2. Siapkan foto berwarna 3x4

3. Fotocopy KTP atau kartu identitas

Kemudian, tanyakan mekanisme atau nomer antrian untuk mengurus surat keterangan sehat. Dan, apa saja yang harus diserahkan di loket pendaftaran. 

Tunggu hingga nomer antrian. Ketika masuk ruang pemeriksaan. Petugas akan menanyakan riwayat kesehatan. Berikan penjelasan dengan jujur. 

Nanti dokter atau petugas akan memeriksa tekanan darah, kesehatan mata, berat dan tinggi badan, dan kesehatan telinga.

Setelah semua catatan kesehatan jasmani terekam. Dokter atau petugas akan menuliskan surat keterangan. Dan surat tersebut ditandatangani oleh pemeriksa dan dicap institusi.

Blogspot/@dedisip.

Sudah deh, selesai proses pembuatan surat keterangan sehat. Gampang kan. Biaya juga nggak mahal. Cukup dengan membayar pendaftaran Rp. 15.000. 

Agar tidak terlalu lama mengantri, datang lebih pagi. Ingat juga untuk datang saat hari kerja. 

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"