Cara Menghilangkan Bekas Gigitan Nyamuk pada Bayi: Nggak Perlu Panik Lagi Moms

Cara Menghilangkan Bekas Gigitan Nyamuk pada Bayi: Nggak Perlu Panik Lagi Moms

Saat masih bayi biasanya gigitan nyamuk itu tentunya akan menjadi bentol-bentol merah yang bikin panik para ibu, apalagi kalau baru pertama punya bayi, pasti paniknya bukan main tuh.

Wajar sih, soalnya kulit bayi itu sensitif banget, jadi wajar kalau suka bentol-bentol gitu, namun sebenarnya ada lho cara menghilangkan bekas gigitan nyamuk pada bayi, berikut penjelasannya.

Bekas gigitan nyamuk (doktersehat.com)

Bawang Merah

Salah satu kandungan dalam bawang merah adalah bahan anti-inflamasi yang bisa menghilangkan rasa panas yang menyengat gengs. 

Caranya,  cukup kupas bawang merah, tumbuk, dan ambil sebagian kecil yang kemudian ditempelkan pada kulit yang digigit nyamuk gengs.

Lidah Buaya

Kandungan aloesin di dalam lidah buaya memiliki sifat anti-radang. Ini membuat tanaman tersebut menjadi obat alami yang tepat untuk menyembuhkan luka yang ada di kulit bayi. 

Caranya, kupas kulitnya, ambil sedikit gel, serta oleskan di bekas gigitan nyamuk atau luka di kulit bayi. Diamkan beberapa menit gengs kemudian lap sampai bersih.

Lemon (brilio.net)

Tetesan Air Lemon

Ternyata buah lemon memiliki kandungan anestesi, disinfektan, dan anti-inflamasi yang bisa hilangkan bekas gigitan nyamuk di kulit bayi gengs.

Caranya, peras dulu airnya dan bubuhkan di kapas. Lalu, kapas tersebut ditempelkan di tubuh bayi. Usapkan secara pelan dan merata. 

Kentang

Kandungan potassium dan vitamin C di dalam kentang sangat ampuh untuk menghilangkan bekas luka di kulit bayi, tanpa terkecuali gigitan nyamuk gengs. 

Caranya, kupas kulitnya dan potong kecil bagian dalam kentang lalu oleskan ke kulit bayi yang terkena gigitan nyamuk. Gunakan secara rutin ya.

Air dingin (dream.id)

Kompres dengan Air Dingin

Biar gak terjadi infeksi, sebaiknya ibu kompres bagian kulit bayi bekas kena gigitan nyamuk tersebut dengan air dingin.

Caranya,  rendam handuk bayi di dalam ember berisi air dingin. Setelah itu, peras dan letakkan di bagian yang memerah akibat efek gigitan nyamuk.

Jadi begitulah cara menghilangkan bekas gigitan nyamuk pada bayi moms, jadi sekarang gak usah panik lagi ya, tinggal aplikasikan saja cara-cara di atas.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"