Biar Nggak Mudah Sakit, Segera Kenali Tanda dan Gejala Kekurangan Vitamin C

Biar Nggak Mudah Sakit, Segera Kenali Tanda dan Gejala Kekurangan Vitamin C

Abai dengan kesehatan tubuh itu ujungnya bikin gampang sakit. Jangan begitu ya, soalnya kesehatan itu adalah kunci kehidupan. Jika kamu sakit, pekerjaan terhambat dan nggak enak ngapa-ngapain. Satu hal yang mesti kamu perhatikan adalah asupan vitamin c.

Vitamin C punya fungsi khusus untuk menjaga kesehatan tubuh. Empat fungsi khusus ini membuat vitamin c mesti harus dicukupi. Pertama, vitamin c meningkatkan kesehatan tulang dan otot. Kedua, vitamin c bisa membantu memproduksi kolagen yang bisa menjaga kesehatan kulit dan mata. Ketiga, berfungsi membantu penyerapan zat besi yang digunakan untuk memproduksi sel darah merah. Keempat, vitamin c bisa meningkatkan stamina tubuh.  

Vitamin C (well-beingsecrets.com)

Kulit memar dan luka lama sembuh

Kekurangan vitamin c bisa ditandai dengan kulit mudah memar dan luka akan memakan waktu lama untuk sembuh. Seseorang yang kurang vitamin c, tanpa terbentur kulit akan memar. Ini terjadi karena kapiler lemah dan mudah pecah. Jadi saat kurang vitamin c dan banyak beraktivitas dibutuhkan vitamin c yang cukup agar kulit tidak mudah memar. 

Luka juga akan sulit sembuh karena produksi kolagen sedikit ketika kekurangan vitamin c. Kolagen sendiri berfungsi dalam proses penyembuhan luka. Selain itu, kulit akan keriput dan tidak kencang karena kurang produksi kolagen.

Belum lagi kapiler-kapiler yang ada dalam lapisan terluar mudah pecah. Termasuk kapiler yang ada di hidung. Ini mengakibatkan mudah mimisan. Apalagi jika musim kemarau, saat cuaca kering dan panas, kapiler akan melemah dan mudah pecah sehingga menyebabkan mimisan.

Gusi berdarah, bibir pecah dan sariawan

Mungkin ini yang umum dirasakan saat kekurangan vitamin c, yaitu gusi berdarah dan sariawan. Ini juga karena faktor produksi kolagen yang sedikit. Mungkin sariawan kecil ada di bibir, tapi cukup mengganggu. Belum lagi, sariawan dan gusi berdarah bisa menyebabkan bau mulut lho. Jadi nggak percaya diri kalo mulut bau naga.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"