Telur yang sudah matang harus dikonsumsi secara cepat agar tidak berakhir busuk. Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat menyarankan telur rebus sebaiknya dikonsumsi paling lama dalam waktu kurang dari seminggu setelah dimasak. Pasalnya, telur yang sudah direbus juga rentan terhadap bakteri karena selama proses memasak lapisan pelindung cangkang rusak dan pori-pori yang terbuka sehingga memudahkan bakteri untuk masuk.