Apa Itu Trombosit dan Apa Penyebab Turunnya? Kudu Tahu!

Apa Itu Trombosit dan Apa Penyebab Turunnya? Kudu Tahu!

Sebelum kita membahas jauh akan penyebab akan turunnya trombosit, kayaknya kita perlu tahu deh apa itu trombosit.

Tahukah kamu trombosit adalah satu dari 3 komponen darah selain sel darah merah 'eritrosit' dan sel darah putih 'leukosit' gengs.

Biasanya kita bisa menemukanya di dalam darah dan limpa gengs. Dan faktanya trombosit itu gak memiliki warna.

Trombosit (hellosehat.com)

Siklus hidupnya hanya 10 hari saja dan akan terus diperbarui oleh tubuh di sumsum tulang belakang gengs.

Trombosit sendiri berfungsi dengan proses pembekuan darah 'koagulasi'. Saat kita terluka, maka trombosit akan menuju titik luka untuk membuat sumbatan awal 'adhesi'.

Nantinya trombosit bakalan berubah bentuk menyerupai tentakel guna membentuk sumbatan penutup luka. Itulah yang bikin luka tertutup dan darah berhenti gengs.

Penyebab trombosit menurun

Ada beberapa faktor yang menyebabkan produksi akan trombosit itu menurun gengs. Penasaran apa aja? Simak yuk ulasan berikut.

Produksi Trombosit yang Tidak Mencukupi

Biasanya kalau sel sumsum tulang belakang mengalami gangguan maka akan rusak dan mempengaruhi produksi trombosit.

Biasanya hal ini disebabkan oleh infeksi virus, paparan bahan kimia dalam jumlah berlebihan, anemia aplastik, obat-obatan, dan kanker.

Trombosit (hellosehat.com)

Trombosit Dirusak oleh Tubuh Sendiri

Suatu waktu bakalan ada kondisi dimana tubuh akan merusak dan menghancurkan trombosit yang diproduksi. 

Beberapa faktor penyebabnya bisa dikarenakan sedang hamil, pengaruh obat-obatan, penyakit autoium contohnya lupus dan rematik, dan juga pembengkakan pada limpa.

Trombosit (lifestyle.sindonews.com)

Gejala trombosit turun

Kita perlu tahu juga gimana gejalanya saat trombosit di dalam tubuh ini bisa turun. Gejalanya seperti ini:

-Purpura, atau memar di kulit

-Ruam di kulit berwarna merah atau ungu. -Kondisi ini juga disebut sebagai petechiae

-Perdarahan gusi

-Tubuh terasa lelah

-Perdarahan saat menstruasi

-Mimisan

-Perdarahan rektum

-Luka sulit sembuh 

Nah jadi itulah penjelasan sederhana terkait apa itu trombosit dan juga penyebab turunnya trombosit. 

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"