3. Minyak ikan
Minyak ikan adalah suplemen penambah berat badan yang gampang banget dicari. Udah ada dari jaman dulu deh. Minyak ikan bisa dikonsumsi olah anak-anak hingga dewasa.
Minyak ikan mengandung asam lemak omega-3 yang baik untuk untuk tubuh. Omega-3 bisa meningkatkan nafsu makan dan mengurangi rasa penuh di perut saat makan.
4. Tiens Zinc Pil
Suplemen penambah berat badan ini diproduksi di China. Caranya dengan menambah nafsu makan. Juga mengandung zinc untuk menjaga sistem kekebalan tubuh.
Gak cuma gemuk, tapi kamu juga sehat dengan suplemen ini. Tiens Zinc Pil juga membantu meningkatkan penyerapan makanan di dalam sistem pencernaan.
Bagi kamu yang udah banyak makannya, mungkin yang kurang optimal adalah penyerapannya.
5. Herbal Gemuk Sehat
Herbal Gemuk Sehat adalah suplemen penambah berat badan yang terbuat dari bahan-bahan herbal. Seperti namanya ya gengs.
Suplemen penambah berat badan ini sudah mendapatkan sertifikasi aman serta halal dari BPOM RI dan MUI. Jadi aman dikonsumsi.
Herbal Gemuk Sehat mengandung bahan temulawak, temu ireng, lempuyung, brotowali, jahe, dan kayu manis yang berkhasiat menambah nafsu makan herbal ini juga bermanfaat untuk meningkatkan penyerapan makanan.
Suplemen ini juga meningkatkan fungsi enzim pencernaan dan mengurangi stress. Cocok banget buat kamu yang udah gak doyan makan stress lagi.
Kan jadi kurus banget.
Itu tadi 5 suplemen penambah berat badan yang aman kamu gunakan. Meski kamu pengen gemuk, tapi ingat makan yang sehat ya.
Jangan asal makan aja karena susah gemuk. Meski berbadan kurus kamu bisa kok kena diabetes dan kolesterol. Jaga kesehatan ya gengs kesayangan!