5 Manfaat Cokelat Hitam untuk Kecantikan dan Kesehatan yang Jarang Diketahui

5 Manfaat Cokelat Hitam untuk Kecantikan dan Kesehatan yang Jarang Diketahui

Siapa nih suka makan cokelat? Ternyata selain memiliki rasa yang enak, cokelat hitam juga memiliki manfaat baik untuk kecantikan dan kesehatan lho, Gengs.

Dilansir dari beberapa sumber, cokelat hitam punya manfaat untuk kecantikan perawatan rambut dan kulit dan juga kesehatan termasuk kesehatan mental. Penasaran dengan manfaatnya? Yuk, kita simak artikel di bawah ini!

1. Mengurangi Stres

Cokelat hitam menjadi salah satu makanan yang bisa membuat mood menjadi lebih baik dan sering kali menjadi makanan penghilang stres. Dikutip dari laman Femina India, kandungan magnesium pada cokelat hitam membantu mengurangi stres dan mencegah kerusakan kolagen yang menjaga kulit tetap sehat. Kandungan magnesium pada cokelat hitam juga membantu membuat tidur lebih nyenyak yang mana penting untuk kesehatan tubuh dan kulit.

2. Mencegah Penuaan Dini

Dilansir dari laman ZOOM, flavanoid memiliki manfaat baik untuk kesehatan kulit, seperti menjaga elastisitas kulit wajah, mencegah kerutan atau garis halus. Selain itu, cokelat hitam juga membantu mengurangi flek hitam dan meningkatkan produksi kolagen pada kulit. Karena manfaatnya yang baik untuk kulit, bahkan beberapa brand kecantikan yang merilis rangkaian skincare dari cacao untuk menjaga kulit tetap kenyal, sehat, dan selalu awet muda.

Manfaat Cokelat Hitam untuk Kecantikan dan Kesehatan (Fimela.com)

3. Mempercepat Penyembuhan Kulit

Kandungan mineral dan nutrisi, seperti zat besi, zinc, yang ada pada cokelat hitam bekerja dengan mendorong pertumbuhan sel yang membantu proses penyembuhan dan mengurangi bekas jerawat. Cokelat hitam juga bisa membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dan mengatasi pigmentasi pada kulit, seperti yang digunakan dalam bentuk body scrub.  

4. Membuat Rambut Lebih Bervolume

Dilansir dari laman Bollywood Shaadis, kandungan dari cokelat hitam baik untuk hormon pertumbuhan rambut yang membuat rambut lebih bervolume, lebih sehat, dan menjadi mudah diatur. Kandungan mineral pada cokelat hitam akan meningkatkan sirkulasi darah, termasuk pada area kulit kepala yang merangsang folikel rambut yang tidak aktif akan hidup kembali dan membuat rambut lebih kuat dan berkilau.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"