Mengintip Trans Snow World Surabaya, Wahana Bermain Salju yang Bikin Kamu Tak Perlu Repot ke Luar Negeri

Mengintip Trans Snow World Surabaya, Wahana Bermain Salju yang Bikin Kamu Tak Perlu Repot ke Luar Negeri

Siapa yang ingin merasakan dinginnya salju dan suasana seperti di Jepang? Tak perlu jauh-jauh sampai ke ‘Negeri Sakura’, wahana bermain salju sudah dibuka di Surabaya. Berada di Trans Snow World yang hadir di Lantai F3, Trans Icon Mall Surabaya, wahana ini mengusung konsep musim dingin di Jepang.

Dalam area Trans Snow World, selain hamparan salju tebal, kamu bisa merasakan replika pemandangan dan rumah khas pedesaan ala Jepang. Begitu pula dengan pernak-pernik lampion merah dan juga Gunung Fuji. 

Trans Snow World Surabaya (via Detik)

Selain menikmati suasana pedesaan Jepang, disuguhkan juga permainan-permainan salju yang seru. Kamu bisa mencoba bermain ski. Bagi yang baru pertama kali melakukannya, tenang saja, perlengkapan dan instruktur profesional bisa kamu dapatkan disini. Coba juga bermain Snow Tube, yaitu berseluncur menggunakan ban besar. Selain bermain sendiri, bisa juga berpasang-pasangan saat berseluncur. Keduanya sama-sama memacu adrenalin.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"