Indonesia Bakal Punya Jembatan Kaca Ala China, Yuk Intip Keseruannya!

Indonesia Bakal Punya Jembatan Kaca Ala China, Yuk Intip Keseruannya!

Pernahkah kalian mendengar soal jembatan kaca yang memicu adrenalin di China, Amerika Serikat, Kanada, dan beberapa negara lainnya? Dibangun dengan ketinggian yang bikin bulu kuduk merinding, lokasi tersebut tentunya jadi wahana seru untuk para penyuka tantangan. Kini, Indonesia juga sedang mengembangkan Jembatan Seruni Point Bromo yang mengadopsi konsep yang sama.

Jembatan ini akan menghubungkan dua jurang dengan ketinggian 80 meter, dan menggunakan material kaca berkualitas untuk memberikan sensasi yang memicu adrenalin. Direncanakan bakal dibuka pada desember 2022 mendatang, berikut gambaran serunya wahana ini:

1. Pembangunan yang Komprehensif

1. Pembangunan yang Komprehensif Ilustrasi Jembatan Kaca Bromo (via HypeBeast)

Saat menyambut sebuah wahana wisata baru, kebanyakan orang khawatir dengan dampaknya untuk sekitar. Namun bukan sekedar membangun tanpa perencanaan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan pihak terkait dalam project ini telah merencanakan pembangunan jembatan ini dengan matang. 

Pengelola mengungkap bahwa pihaknya akan melakukan penataan kawasan dan jalan, lengkap dengan penyediaan air yang memadai. Untuk membuat nyaman semua pihak, maka pengelola juga telah merancang manajemen sampah, sanitasi, serta penataan hunian penduduk.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"