Cocok Buat Healing, Ini Kota Tersepi di Indonesia!

Cocok Buat Healing, Ini Kota Tersepi di Indonesia!
Tidore Kepulauan (Celebes)

Posisi kedua kota tersepi di Indonesia ditempati oleh Tidore Kepulauan yang ada di Provinsi Maluku Utara. Nama Tidore sangat terkenal karena pasti pernah disebut di pelajaran sejarah yang ada di sekolah-sekolah.

Meski dulu dikenal jadi kerajaan besar, nyatanya Kota Tidore Kepulauan hanya memiliki kepadatan penduduk 71 jiwa per km persegi. Tidore Kepulauan sendiri merupakan kota terluas ketiga di Indonesia dengan wilayah 1.550,37 km persegi. Penduduknya per 2019 adalah sekitar 111 ribu jiwa. Kalau main ke sana, kamu bakal disuguhi pemandangan spektakuler yang indah, Gengs.

Kota Palangka Raya (Wikipedia)

Kamu pasti bakalan sedikit kaget kalau tau posisi ketiga kota tersepi di Indonesia adalah Ibu Kota Kalimantan Tengah, yakni Palangka Raya. Kota ini dikenal sebagai kota terluas di Indonesia dengan total luas 2.853 km persegi. Namun, penghuninya ternyata hanya 266.020 jiwa. Jadi, kepadatan penduduknya pun hanyalah 93 jiwa per kilometer persegi.

Palangka Raya sempat digadang-gadang jadi Ibu Kota Indonesia untuk menggantikan Jakarta. Meski pada akhirnya yang dipilih justru adalah sebuah wilayah di Kalimantan Timur.

Gimana, tertarik untuk berkunjung ke kota-kota tersepi di Indonesia ini, nggak? Cobain sensasi nyaman dan bebas macet, sabi banget nih buat healing!



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"