Oleh-Oleh Khas Jogja yang Enak, Bikin Nagih Gengs!

Oleh-Oleh Khas Jogja yang Enak, Bikin Nagih Gengs!

Yogyakarta merupakan kota yang nggak pernah sepi dikunjungi wisatawan. Berbagai destinasi wisata di kota istimewa menyimpan sejarah, keindahan dan keeksotisan. Selain banyak tempat yang instagramable, oleh-oleh khas Jogja yang enak juga banyak. Ini oleh-olehnya!

1. Bakpia

1. Bakpia Bakpia (bonvoyagejogja.com)

Bakpia jadi ikon Jogja, siapa yang tak kenal kue ini? Hampir seluruh wisatawan yang berkunjung ke Jogja pasti mencarinya. Bakpia terbuat dari tepung terigu yang berisi berbagai macam isian. Paling populer berisi kumbu -kacang hijau. 

Oleh-oleh khas Jogja yang enak ini erat hubungannya dengan budaya Tionghoa. Namun, seiring dengan perkembangan jaman, terjadi akulturasi dan penyesuaian. Isinya berbagai macam, dari kacang hijau, coklat, keju, matcha, ubi ungu dan lainnya. Yang paling dicari, adalah produk bakpia Kurnia Sari, Bakpia 75, Bakpia 25 dan berbagai produsen lain yang nggak kalah rasanya. 

2. Geplak

2. Geplak Geplak (travelingyuk.com)

Oleh-oleh khas Jogja yang enak dan nggak kalah tenar sama bakpia adalah geplak. Oleh-oleh yang terasa manis ini terbuat dari kelapa yang diparut kasar dan dicampur dengan gula. Dibuat dengan warna yang cerah sehingga terlihat ceria. Karena rasanya sangat manis, kudapan ini cocok buat menemani kopi atau teh tanpa gula.

3. Salak pondoh

3. Salak pondoh Salak pondoh (youtube.com)

Perkebunan salak pondoh banyak berada di daerah Sleman dan kawasan wisata Kaliurang. Meskipun mudah menemukan salak pondoh di seluruh kawasan wisata,tetapi ada wisata agro yang menjual salak pondoh dipetik langsung dari pohonnya. Salak pondoh punya ciri-ciri ukurannya agak besar dan berkulit tajam. Namun jangan ragukan daging buahnya, daging buahnya terasa manis.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"