Cerita William Wongso saat Syuting Bareng Gordon Ramsay di Sumatra Barat, Kepo Cara Bikin Rendang dan "Yogurt" Minang

Cerita William Wongso saat Syuting Bareng Gordon Ramsay di Sumatra Barat, Kepo Cara Bikin Rendang dan "Yogurt" Minang
Gordon Ramsay di Sumatra Barat (kompas.com)

William juga bilang kalo dia main ke London, Gordon menjanjikan agar William Wongso bisa masak di restoran miliknya. 

William juga melihat sosok chef galak ini sebagai orang yang suka bertualang. Yap, soalnya acara TV ini juga memperlihatkan banyak sesi petualangan ke daerah terpencil di dunia.

Selama di Sumatra Barat, Gordon Ramsay pun mencoba pacu jawi, pacuan sapi khas Sumatra Barat. William bilang kalo Gordon berusaha naik, tapi gagal terus. "Orangnya nggak takut kotor, kena lumpur di badan semua," cerita William Wongso.

Selain itu, Gordon Ramsay juga bisa membuat orang-orang di sekitarnya nyaman untuk bekerja. Akhirnya, sesi syuting itu terasa seperti sesi jalan-jalan yang menyenangkan. 

Waktu jajal durian sama Ade Putri (Twitter @AdibHidayat)

Kesan menyenangkan juga didapat oleh seorang culinary storyteller, Ade Putri. Ade turut serta dalam syuting bareng Gordon Ramsay ini di Sumatra Barat. Menurut Ade, Gordon adalah orang yang menyenangkan, seru dab banyak melontarkan bercandaan.

Menurut pengakuan Ade, chef galak ini adalah orang yang sangat profesional dan tepat waktu. Meski begitu, Gordon Ramsay juga orang yang jahil, dia suka ngerjain beebrapa orang.

Ade juga mengungkapkan bahwa syuting bersama National Geographic adalah hal yang menyenangkan. Sebab, syuting itu berjalan secara profesional, efektif, dan efisien.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"