Mengunjungi tempat wisata tak lengkap rasanya jika tidak mencoba khazanah kuliner tempat tersebut. Biasanya sih jajanan di lokasi wisata berbeda degan yang ada di daerah masing-masing. Untuk itu burulah jajanan asli lokasi wisata yang kalian kunjungi.
Jika kebetulan kalian sedang berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat, ada beberepa jajanan kuliner asli yang harus dibeli. Jajanan khas ini sangat jarang ditemukan ditempat lain, karena resep pembuatannya telah turun-temurun dipertahankan masyarakat di sana.
1. Tumbek
sasombotour.com
Jajanan Tumbek adalah jajanan yang khas berasal dari Lombok. Jajanan ini bisa ditemukan di berbagai pasar tradisional di daerah Lombok. Atau kamu kalau sedang ke cara nikahan kamu juga bisa mendapatkan jajanan ini. Kue basah ini berasal dari ketan yang dicampuri dengan gula merah dan kelapa parut. Kemudia adonan tersebut dikukus hingga matang, jika adonan sudah matang maka adonan dibungkus pakai kulit tumbek yang berasal dari daun kelapa dan kukus kembali hingga daun mulai layu.
2. Kue Tarek
apwtour.com
Kue khas Lombok ini sering dijumpai di toko oleh-oleh khas Lombok. Kue yang namanya juga kue goro-goro ini termasuk dalam kue kering. Tarek terbuat dari tepung terigu dan diolesi gula merah dan bisa di jadikan kue lebaran.