3 Film Horor Terseram Ini Terinspirasi Dari Kisah Nyata, Pas Ditonton Saat Halloween Gengs!

3 Film Horor Terseram Ini Terinspirasi Dari Kisah Nyata, Pas Ditonton Saat Halloween Gengs!

The Texas Chainsaw

Old but Gold! Film ini memang nggak ada hantu-hantunya. Dan untuk kategorisasi istilah saat ini pun film ini termasuk dalam film slasher. Itu lho, isinya bunuh-bunuhan dan darah muncrat di mana-mana. 

Texas Chainsaw Massacre (popsugar.com)

Tetapi eh tetapi, film ini bisa dipastikan memacu adrenalin kamu. Adegan demi adegan yang dibuatnya terasa nyata! Pun ceritanya. Konon, tokoh utama yang menjadi pembunuh di film ini, Leatherface, dibuat berdasarkan pembunuh terkenal bernama Ed Gein yang sering menguliti korbannya untuk dijadikan topeng atau penutup lampu. Ngg, no comment deh~

Pengabdi Setan

Ini nih film yang terhitung baru dan berhasil membawa hal-hal menyeramkan ala Indonesia ke luar negeri. Bahkan, oleh kritikus dan masyarakat luar, film ini diakui sebagai salah satu film horor teseram. Kalian sudah nonton? Kalian pasti ingat kan keseraman ibu.

FYI, memang jarang disebutkan hubungan film ini dengan dunia nyata. Namun, jika kita menyambungkan dengan kehidupan masyarakat tradisional, film ini ternyata ada kemiripan lho. Tentang orang-orang yang mengabdi kepada setan, kita menyebutnya pesugihan. Pun tentang arwah orang tua yang menjemput anaknya. Jika kalian tinggal di Jawa, mungkin kalian bakal mendengar kisah seperti di atas.

Lalu, apa hubungannya? Asumsi penulis saja, bisa jadi memang film itu sendiri awal dibuat pada tahun 1980 memang terinspirasi dari kejadian-kejadian yang dialami masyarakat Indonesia.

Pengabdi Setan (anotherkimfricung.wordpress.com)

Itulah 3 film horor terseram yang bisa kalian jadikan tonton bersama teman saat Hari Halloween besok. Eh ya, biar suasana perayaan kalian makin menyeramkan, mungkin bisa juga ruangan yang digunakan untuk nonton didekorasi dengan suasana menyeramkan. Selamat mencoba ya, gengs.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"