Viral Video Orang Menyelam di Gorong-gorong Kota Bandung, Siapa Sih Sosoknya?

Viral Video Orang Menyelam di Gorong-gorong Kota Bandung, Siapa Sih Sosoknya?

Media sosial kembali dihebohkan oleh aksi seseorang yang heroik banget. Orang itu jadi tampak heroik setelah dia dengan rela masuk ke dalam gorong-gorong yang meluap di Kota Bandung, Jawa Barat.

Dalam video yang viral baru-baru ini, orang itu tampak menyelam di gorong-gorong. Tak berapa lama kemudian, air yang tadinya meluap langsung surut.

Di mana-mana, sampah pasti sebabkan banjir (beritagar.id)

Orang itu kemudian diketahui bernama Uha, seorang warga Kota Bandung. Aksi nekatnya itu dilakukan pada Kamis (26/12/2019) lalu di Jalan H. Syahroni, Cikutra.

Video yang memperlihatkan aksi heroik Pak Uha ini pun langsung viral beberapa hari kemudian di Twitter dan Instagram.

Saat beraksi menyelam untuk menyelamatkan Kota Bandung dari genangan air, Pak Uha ini tampak tak mengenakan baju. Dia langsung masuk ke dalam gorong-gorong yang meluap. 

Di dalam air yang keruh itu, Pak Uha mengupayakan agar gorong-gorong itu tak lagi tersumbat. Dan dalam beberapa detik, air yang tergenang pun surut. 

Yang dilakukan Pak Uha ya jelas mengangkat sampah-sampah yang menyumbat gorong-gorong sedalam 4 meter itu.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"