Pernikahan emang jadi sebuah moment paling membahagiakan bagi sepasang pengantin. Biasanya tu ada di gedung, rumah, dan tempat peribadatan.
Namun bagaimana bila pernikahan diselenggarakan di tempat yang tak aman? Seperti peristiwa viral yang dialami di acara nikahanya pasangan suami istri di Cengkareng ini.
Sontak saja acara pernikahan mereka menjadi viral. Mungkin namanya musibah ya, dan didukung tempatnya yang kurang aman, akhirnya panggung pernikahan mereka roboh ke sungai. waduh
Peristiwa itu terjadi pada hari Minggu (10/2/2019) kemaren. Lokasi panggung nikahanya ada di Gang Jambu, Kapuk, Cengkareng, yang emang sengaja di pasang di atas sungai.
Saat panggung itu ambruk, apesnya mempelai pengantin dan beberapa tamu undangan terperosok kesungai. Beruntungnya sih tak ada korban jiwa dan acara nikahan masih dilanjutkan.
Video nya langsung viral, dan yang juga mengunggahnya adalah Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho.
Berdasarkan video tersebut nampak para tamu panik dan berusaha naik dari sungai. Para tamu menggunakan karpet merah yang terhampar untuk naik ke permukaan. Kedua mempelai keluar dari bawah panggung dengan keadaan basah kuyup.
Nampak dalam kicauanya Sutopo, "Panggung pernikahan roboh yang dibangun di atas Kali di Gang Jambu, Kapuk, Cengkareng pada 10/2/2019. Meski panggung roboh pesta pernikahan tetap berlangsung."
"Saat media tanya apa BNPB evakuasi korban. Tidak ada yang dievakuasi. Semua selamat & mempelai pengantin tetap bahagia," tambahnya.
Pengantin wanitanya yang mengenakan gaun berwarna biru muda dibantu oleh dua orang pria. Begitu pula dengan sang mempelai pria yang menggunakan stelan seragam nampak basah kuyup.
Beruntung tak ada orang yang terluka dalam peristiwa tersebut. Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolsek Cengkareng, Kompol Khoiri.
"Tidak ada korban, acara tersebut tetap berlanjut," tutur Khoiri dilansir Kompas.com, Selasa (12/2). "Hanya diperbaiki satu jam."
Ya bisa jadi pelajaran buat kita semua gengs. Tapi ya yang namanya musibah kan bisa saja terjadi di mana-mana, yang penting utamakan keselamatan saja.