Viral! Beginilah Eksperimen untuk Mengetahui Proses Cepat Persebaran Virus Corona di Restoran

Viral! Beginilah Eksperimen untuk Mengetahui Proses Cepat Persebaran Virus Corona di Restoran
Si pembawa virus dengan cepat menyebarkan virusnya (forbes.com)

Banyak orang yang kena deh akhirnya (newsapi.com.au)

Cat neon yang digunakan untuk menggambarkan virus itu terlihat menyebar di banyak benda di meja makan itu. Termasuk alat-alat makan hingga baju yang digunakan orang-orang di restoran itu.

Jejaknya bertambah banyak dan tersebar dengan cepat. Virus-virus itu menempel di banyak tempat temasuk juga wajah orang lainnya. Bayangin deh kalo itu adalah virus beneran, tiga orang yang duduk di meja makan itu berarti udah kena virus corona. Untungnya cuma cat neon aja.

Dikutip dari Newsweek, NHK menyebutkan bahwa eksperimen ini dilakukan di sebuah kapal. Eksperimen ini setidaknya bisa menggambarkan efek serupa di restoran lainnya di seluruh dunia.

Nah, kalo udah ketahuan begini ... kayaknya kita perlu mengganti peralatan makan secara berkala. Selain itu, kita juga perlu untuk mencuci tangan sesering mungkin. Setidaknya kita bisa memproteksi diri dari proses cepat persebaran virus corona.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"