Tragis! TikTokers Ditemukan Tewas Setelah Nekat Siaran Langsung Sambil Minum 7 Botol Alkohol Sekaligus

Tragis! TikTokers Ditemukan Tewas Setelah Nekat Siaran Langsung Sambil Minum 7 Botol Alkohol Sekaligus

Kabar mengejutkan datang dari TikTokers China dengan nama akun Brother Three Thousand. Pria yang diketahui bermarga Wang ini ditemukan sudah meninggal dunia tak lama usai melakukan siaran langsung atau live streaming.

Dikutip dari Wales Online, peristiwa ini bermula saat Brother Three Thousand melakukan siaran langsung di akun TikTok pribadinya pada 16 Mei 2023. Dalam siaran itu, dia berpartisipasi dalam 4 pertarungan satu lawan satu.

Sebagai imbalan, pemenang akan mendapat hadiah paling banyak dari penggemar. Sayangnya, Brother Three Thousand kalah di babak ronde ketiga. Sebagai hukuman, dia harus meminum alkohol khas China bernama baiju.

Kabarnya, pria 34 tahun itu meminum alkohol tidak hanya satu botol melainkan sampai 7 botol sekaligus. Wang kemudian mengakhiri live streamingnya pada tengah malam waktu setempat. Keesokan harinya, dia sudah tidak bernyawa.

Sosok Wang atau Brother Three Thousand (Wales Online)

Berdasarkan keterangan dari outlet media China, teman Wang bernama Zhao memberitahukan bahwa keluarga menemukan TikTokers Brother Three Thousand sudah tidak bernyawa di rumahnya pada sore hari berikutnya, 17 Mei 2023.

Bahkan kabarnya, Wang menghembuskan napas terakhir sebelum sempat mendapatkan perawatan. "Ketika keluarga menemukannya, dia sudah meninggal, dia bahkan tidak mendapatkan kesempatan untuk perawatan darurat," kata Zhao.

Sementara itu, jenazah Wang sudah dimakamkan pihak keluarga pada 20 Mei 2023 lalu. Seiring dengan tewasnya TikTokers Brother Three Thousand ini, publik ramai mengecam tindakan siaran langsung dengan minum minuman beralkohol.

Ternyata, pihak Douyin atau TikTok sempat memberi peringatan dan membatasi akun milik Wang alias Brother Three Thousand karena aksinya melakukan siaran sambil minum minuman keras. Tapi Wang mengakalinya dengan membuat akun baru.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"