Biden sepertinya memang geram karena sampai saat ini AS menjadi negara di urutan pertama dengan kasus COVID-19 terbesar di dunia per tanggal 29 Mei 2021 dengan 33,3 juta kasus dan menyebabkan sekitar 594 ribu orang meninggal dunia. Selain AS, negara lain seperti India berada di urutan kedua.
Apalagi saat ini India kembali alami gelombang COVID-19 jilid kedua. Dari data yang didapatkan per tanggal 29 Mei 2021, India mencatat angka kasus sebesar 28,2 juta kasus dengan kematian lebih dari 300 ribu jiwa.