Terungkap, Identitas Driver Ojol yang Saat Meninggal Jenazahnya Diantar Ribuan Orang dan 50 Mobil Ambulans Menuju Peristirahatan Terakhir

Terungkap, Identitas Driver Ojol yang Saat Meninggal Jenazahnya Diantar Ribuan Orang dan 50 Mobil Ambulans Menuju Peristirahatan Terakhir

Channel YouTube Yogi Andika belum lama ini mengunggah video iring-iringan 50 mobil ambulans beserta ribuan driver ojek online  atau ojol. Iring-iringan itu bukan aksi demonstrasi, melainkan wujud cinta kepada driver ojol bernama Johan yang meninggal dunia.

Kejadian itu terjadi beberapa waktu lalu. Dalam video tersebut, suasana begitu ramai ketika rombongan pengantar jenazah Johan menuju tempat peristirahatan terakhirnya di  Kampung Kandang, Jagakarsa, Jakarta Selatan dari rumah duka di kawasan Pluit, Jakarta Utara.

Siapa sebenarnya sosok Johan? Menurut informasi yang beredar di sosial media, Johan semasa hidup tidak hanya menjadi driver ojol saja. Ia dikenal sebagai anggota Unit Reaksi Cepat atau URC Jakarta Pusat. URC adalah driver ojol yang mengantar mobil ambulans yang membawa pasien menuju rumah sakit.

Identitas Driver Ojol yang Saat Meninggal Jenazahnya Diantar Ribuan Orang dan 50 Mobil Ambulans Menuju Peristirahatan Terakhir (YouTube Yogi Andika)

Sebagai seorang URC, mendiang Johan memiliki kepedulian yang tinggi. Ia rela menerobos kemacetan lalu lintas saat mengantar mobil ambulans membawa pasien agar sampat dalam waktu yang cepat dan tepat waktu.

Banyak driver ojol yang kehilangan sosok Johan. Seorang driver ojol bahkan mengirimkan doa untuk Johan. “Selamat jalan kawan semoga kebaikan mu selama hidup di dunia menjadi bekal untuk mu diakhirat nanti. Ente orang baik makanya banyak dari rekan-rekan lain yang berantusias untuk membantu mengiringi perjalanan mu ketempat peristirahatan terakhir mu,” tulis rekan Johan.

Ada juga rekan sesama driver ojol yang mengenang kebaikan Johan semasa hidup yang sudah melakukan banyak kebaikan. “Gw ga pernah lupa sama jasa lu, sahabat sekaligus kluarga Selter Mangga Besar. Terima kasih semoga kebaikanmu diterima yang mahakuasa,” tulis driver ojol itu.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"