Perut buncit memang lebih identik dengan para kaum pria khususnya bapak-bapak atau pria yang sudah menikah. Pria yang sudah menikah akan menjadi gemuk dibandingkan pria lajang.
Nah, dilansir dari klikdokter, perut buncit setelah menikah ini bisa disebabkan oleh berbagai macam faktor. Peneliti dari University of Bath, Inggris mengatakan, pria lajang tidak mengalami perut buncit karena mereka menjaga tubuh tetap bugar dan langsing untuk mencoba menarik pasangan.
Biasanya nih kebanyakan pria setelah mendapatkan pasangan hidup yang pas, para pria cenderung membiarkan tubuh mereka menjadi gemuk karena mereka cenderung merasa lebih nyaman dengan gaya hidup dan penampilan mereka setelah menikah. Sedangkan pria lajang akan memilih menghabiskan waktu lebih banyak untuk tampil prima.
Di samping itu, para pria yang sudah menikah akan lebih fokus untuk memenuhi kewajiban finansial untuk membiayai keluarga. Tentunya ini berimbas pada waktu olahraga yang berkurang bagi mereka. Terlalu fokus bekerja dan mencari nafkah juga membuat pola makan para pria menjadi buruk. Kerja, makan, kerja, makan, beginilah hidup.
Namun anggapan seperti ini masih berkembang dan menjadi jokes keseharian di lapisan masyarakat Indonesia.
Mungkin walaupun pada faktanya saat ini nggak semuanya si, banyak juga pria lajang yang perutnya buncit kok. Bahkan banyak juga bapak-bapak yang tetap memiliki tubuh yang proporsional, bahkan six pack loh.