Ada kalanya, hidup terasa amat berat. Banyak masalah tiba-tiba datang dan menuntu untuk diselesaikan.
Ada kalanya juga, kamu terlalu lelah untuk menitikkan air mata. Tangis gak bisa lagi membuat lega perasaan dan pikiranmu.
Semua begitu berat. Hidup terasa gelap. Apalagi, kalo hidup tanpa pacar pun teman terdekat. Tentu bakal lebih berat rasanya. Saat itulah kalian merasakan depresi.
Depresi adalah sebuah gangguan mentalTanda-tandanya berupa perasaan sedih yang kuat dan intens. Selain itu, kamu juga bakal merasakan perasaan tak berdaya, putus asa dan gak berharga.
Kalo udah begitu, segera cari jalan keluar. Sebelum menyelesaikan semua masalah yang ada, benahi dulu kesehatan mental. Utama dan harus jadi yang pertama.
Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi hal itu adalah dengan membagikan kata-kata depresi hidup. Bukan untuk pamer, tapi untuk menunjukkan apa yang tengah kamu rasakan.
Dengan begitu, semoga aja ada teman yang datang. Ada saudara yang tiba-tiba mendekat, atau orang tua pun berusaha memahami apa yang kamu rasakan.
Langsung aja yuk, nih ada 5 kata-kata depresi hidup yang bisa kamu sebarkan. Semoga berguna, ya.
Depresi itu...
Kata-kata depresi (pinterest.com)
"Kamu tersenyum, tapi kamu ingin menangis. Kamu berbicara, tapi kamu ingin diam. Kamu berpura-pura seperti kamu bahagia, tapi sebenarnya tidak."