Ramalan Shio di Tahun Babi Tanah 2019, Intip Keberuntungan yuk!

Ramalan Shio di Tahun Babi Tanah 2019, Intip Keberuntungan yuk!

Tahun Baru Imlek nggak lama lagi dirayain, tepatnya pada 5 Februari 2019. Berdasarkan kalender lunar Tiongkok, tahun 2019 merupakan tahun Babi Tanah. Ramalan shio dipercaya masyarakat Tiongkok untuk melihat peruntungan dimasa setahun kedepan. Meski banyak juga yang bilang bahwa kata-kata tanpa tindakan tidak akan menghasilkan apa-apa. Artinya, ramalan nggak bersifat mutlak bagi keberuntungan seseorang. Ramalan merupakan gambaran agar bisa menyusun strategi sukses dan mengatasi kendala dalam setahun kedepan. 

Tahun Babi Tanah adalah tahun yang menentu bagi kebanyakan shio, dikutip dari Indofengshui.com. Tahun ini persaingan hidup akan lebih ketat, musim kemarau akan lebih lama dibanding musim penghujan. Karena musim hujan datang terlambat, ia berakibat tidak menguntungkan bagi sejumlah tanaman. Tanaman akan mudah busuk jika tersiram air hujan. Beberapa ramalan menyebutkan bahwa tahun ini adalah tahun penuh kejujuran dan baik untuk menabung. Bagaimana dengan ramalan keberuntungan setiap shio?

Shio Tikus

Shio Tikus Shio Tikus (@bear61/unsplash.com)

Tahun kelahiran: 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008.

Tahun ini bisa dikatakan sebagai tahun keberuntungan bagi yang mempunyai shio tikus. Pada awal tahun akan mengalami kehidupn finansial yang baik dan agak boros pada pertengahan hingga akhir tahun. Yang masih single akan menemukan pasangan dan mempunyai hubungan asmara yang hangat. Kondisi kesehatan baik tetapi perlu memperhatikan pola makan agar kesehatan perut tetap terjaga.

Shio Kerbau

Shio Kerbau Shio Kerbau (@vincentvanzalinge/unsplash.com)

Tahun kelahiran: 1973, 1985, 1997, 2009

Hasil kerja nggak akan berbohong. Semua hal yang telah dikerjakan akan memperlihatkan hasilnya pada tahun ini. Memulai hubungan baru, tahun ini adalah tahun paling tepat. Jika kamu sudah punya pasangan maka tahun ini adalah waktu yang tepat untuk lebih serius dan melangkah ke pelaminan. Penting untuk memperhatikan kesehatan mental dengan menjaga tetap hidup seimbang dan cukup istirahat. 

Shio Macan

Shio Macan Shio Macan (@artisan_100)

Tahun kelahiran: 1974, 1986, 1998, 2010

Hidup memang nggak terlepas dari masalah. Pertengahan kedua tahun Babi Tanah akan menuai beberapa persoalan. Pekerjaan menuntut peningkatan dengan menunjukkan kemampuan terbaik. Sedangkan dalam kehidupan asmara, akan mengalami persoalan. Meski persoalan membutuhkan penyikapan tetapi menyelesaikan dengan dewasa akan lebih baik. Persoalan mesti diselesaikan dengan sabar dan luangkan waktu untuk menjaga fitalitas tubuh.

Shio Kelinci

Shio Kelinci Shio Kelinci (@hertwestuk/unsplash.com)

Tahun kelahiran: 1975, 1987, 1999, 2011

Berambisi meraih kesempurnaan bisa membuat lebih tertekan. Tahun ini, shio kelinci ambisinya meningkat. Ia punya harapan besar menyelesaikan tugas dengan sempurna. Dibutuhkan untuk mempertimbangkan hal kecil. Masalah asmara butuh diselesaikan dengan kepala dingin. Cara berkomunikasi adalah kunci menyelesaikan problem untuk tahun ini.

Shio Naga

Shio Naga Shio Naga (@thomasdes/unsplash.com)

Tahun kelahiran: 1976, 1988, 2000, 2012

Tahun ini, shio naga menerima banyak tantangan. Tantangan tersebut membutuhkan banyak perencanaan agar tidak merugi. Meski keberuntungan bisa diraih, tetapi disiplin pada rencana akan memperkecil resiko. Yang sedang nyari jodoh, bisa jadi adalah rekan dilingkungan dekat. Bulan April adalah bulan yang tepat untuk melakukan perjalanan atau berlibur.

Shio Ular

Shio Ular Shio Ular (@knott/unsplash.com)

Tahun kelahiran: 1977, 1989, 2001, 2013

Mengejar keberuntungan sangat dibutuhkan shio ular tahun ini. Hindari bersikap pasif, karena keberuntungan nggak akan didapat jika berdiam diri tanpa berlari. Pekerjaan yang membosankan membutuhkan kesegaran. Kecenderungan lebih boros perlu dicermati dan dikontrol. Hubungan asmara membutuhkan perubahan, baik dari cara berkomunikasi atau cara menyikapi rasa sakit hati.  



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"