Deny Darko yang dikenal sebagai 'peramal' telah menerawang banyak hal. Salah satunya yang menarik baru-baru ini adalah ramalan Denny Darko tentang Habib Rizieq, Imam Besar Front Pembela Islam (FPI).
Ramalan Denny Darko menyebutkan bahwa ada kemungkinan Habib Rizieq bisa masuk Istana pada Pilpres 2024 mendatang. Habib Rizieq pun bisa menjadi Menteri Agama selanjutnya.
Ramalan Denny Darko ini juga didasari atas kenyataan bahwa pemerintah mulai merangkul suara-suara yang berseberangan. Pemerintah juga mulai mengakomodasi banyak kelompok dengan syarat-syarat tertentu.
"Saya berpikir (kartu Six of Swords) lawan politik sepertinya akan bisa untuk diajak untuk satu suara. Bukan artinya mereka dibeli kesetiannya, tapi akhirnya pemerintah memberikan keluesan untuk mengikuti apa yang selama ini diperjuangkan," kata Denny Darko.
Oleh sebab itu, Denny Darko menerawang bahwa ada kemungkinan pada Pilpres 2024 nanti, sang Imam Besar FPI Habib Rizieq bisa menjadi Menteri Agama.