Pegawai Pizza yang Rela Dagang di Pinggir Jalan, Demi Uang dan Tak di PHK

Pegawai Pizza yang Rela Dagang di Pinggir Jalan, Demi Uang dan Tak di PHK

Wabah Corona emang bikin banyak fenomena pemasaran baru dalam bisnis restoran seperti yang dilakukan pegawai Pizza Hut yang berjualan di pinggir jalan.

Kenapa sih mereka sampai melakukan hal itu?

Ya karena langkah itu sebagai upaya bertahan di tengah kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Di mana restoran dilarang dilarang memberikan pelayanan secara dine in atau makan di tempat.

Marak penjual pizza di pinggir jalan (Parepos.com)

Dilansir dari Okezone.com, salah satu pegawai Pizza Hut, sebut saja namanya Mawar mengungkapkan, berjualan di pinggir jalan sudah dilakukan sejak pandemi Covid-19. Hal ini dilakukan agar mendongkrak penjualan dari perusahaan.

"Ini sudah lama kita lakukan sejak Covid-19 ini masuk ke Indonesia dan kembali PSBB. Jadi sampai saat ini tetap jualan di pinggir jalan biar penjualan meningkat," ujar Mawar.

Kata dia, cara berjualan di pinggir jalan ini agar pegawai tidak banyak dirumahkan atau adanya pemutusan hubungan kerja (PHK). Hal ini dikarenakan banyak pegawai yang sudah di PHK.

"Karena banyak di PHK ada yang dirumahkan tanpa digaji jadi mau enggak mau perusahaan lakukan ini biar enggak banyak yang di-PHK karena karyawan banyak," jelasnya....



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"