Pasangan serasi itu dicapai melewati setiap jalan. Meskipun jalan berliku, menanjak naik atau turun semua bisa terlewati. Karakter hubungan yang bisa bertahan dan nggak punah ditelan waktu.
Apakah karakter hubunganmu dan kekasih sebagai pasangan serasi begini?
1. Jadi teman sehati
Selain jadi pasangan, kekasih bisa jadi teman sehati. Sehati itu nggak melulu setuju. Justru karena sehati, maka bisa menerima perbedaan.
Setiap orang mempunyai sifat yang berbeda-beda. Bahkan pasangan serasi banyak juga yang sifatnya berseberangan. Tapi karena bisa jadi teman sehati, jadi bisa menangani setiap perbedaan.
2. Punya satu rasa yang diungkapkan dengan cara berbeda-beda
Rasa apa ya? Cinta dong. Rasa tersebut bisa diungkapkan dengan cara yang berbeda-beda oleh pasangan serasi. Diungkapkan lewat tindakan yang bermakna. Tindakan yang bermakna juga nggak selalu muluk. Cuma dengan ngasih ucapan 'selamat pagi' aja udah terasa berarti. Apalagi dengan tindakan lain seperti ngasih ruang buat mengembangkan diri.
3. Bisa jadi tandem ngobrol
Interpretasi terhadap perasaan itu banyak sekali. Sedangkan perasaan cinta itu terkait dengan memberi-menerima perhatian, penerimaan dan keintiman. Keintiman ini nggak hanya tergambarkan lewat sentuhan fisik, tapi menerima setiap pemikiran dan keinginan lewat obrolan.
Menurut penelitian psikologis oleh Zick Rubin, dilansir oleh Verywellmind.com, konsep cinta itu memuat berbagai macam yang dijelaskan diatas. Perhatian, membuat seseorang merasa bernilai dan bahagia. Saling berbagi pemikiran bisa jadi tanda sebagai pasangan serasi.