Pagi Ini, Polrestabes Surabaya Jadi Sasaran Ledakan Bom

Pagi Ini, Polrestabes Surabaya Jadi Sasaran Ledakan Bom

Setelah peledakan gereja di kota pahlawan Surabaya pada Minggu (13/5/2018) kemarin, aksi peledakan di kota itu kembali terjadi. Kali ini bom menyasar Polrestabes Surabaya. 

Bom itu meledak pada pukul 08.50 WIB di pos pemeriksaan depan Polrestabes pada Senin (14/5/2018) ini. Dari rekaman kamera pengawas, detik-detik jelang bom meledak ditandai oleh berhentinya sebuah mobil bercat hitam di gerbang pemeriksaan. 

twitter

Tak lama kemudian, dua buah sepeda motor sempat dihentikan petugas yang berjaga, persis di sebelah mobil tersebut. Dalam hitungan detik, bom pun meledak. Beberapa orang petugas yang berjaga ikut terkena ledakan.

Pelaku peledakan dipastikan tewas di tempat. Namun, seorang anak yang ikut dalam rombongan pembawa bom tersebut terekam dalam video amatir masih berdiri dan selamat. Ia langsung dilarikan dari lokasi ledakan.

Sementara Kabid Humas Polda Jatim Frans Barung Mangera belum dapat memastikan anggota polisi yang jadi korban dalam serangan ini, apakah terluka atau meninggal dunia. Pascaledakan, polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"